
Hari ini kita merayakan kecintaan dan sayang kepada sosok ibu. Ada banyak cerita dan berjuta makna tersurat untuk ibu. Terutama untaian terma akan pengorbanan ibu. Tak ada nilai yang bisa menembus pengorbanan ibu. Dan tak ada tutur yang bisa melukiskan ketulusan pengorbanan ibu.
“Pengorbanan dan Ketulusan”, dua kata yang tidak bisa kita pisahkan dari sosok ibu. Bukti polah pengorbanan dan ketulusan tidak perlu kita hitung. Malu, bila kita menghitung-hitungnya. Karena tak ada bilangan yang setara dengan ketulusan ibu.
Lewat pengorbanan dan ketulusan sosok ibu, kita sedang dituntun untuk menyemai dua identitas yang paling melekat pada insan yang telah melahirkan kita. Ya, pengorbanan dan ketulusan. Ini yang amat diperlukan dalam menata kehidupan sosial kita. Kehidupan sosial yang lebih humanis yang di dalamnya ada pengorbanan dan ketulusan untuk membantu sesama.
Selamat Hari Ibu, semoga kami bisa belajar akan pengorbanan dan ketulusan padamu..
Hakiki engkau adalah madrasah bagi kami anak-anakmu..
Ahmad Syaikhu
Wakil Wali Kota Bekasi