Banjir Kembali Terjadi di Kota Bekasi, 66 Titik Banjir Terdata


Intensitas hujan lebat setiap malam sejak Sabtu (22/2/2020) hingga Selasa (25/2/2020) membuat sejumlah titik di Kota Bekasi terendam banjir.

Sumber data, dari Pusdalops BPBD Kota Bekasi, Selasa, (25/2/2020) yang di terima Humas Kota Bekasi per pukul 14.00 WIB terdata sebanyak 66 Titik Banjir di wilayah Kota Bekasi dengan ketinggian air berkisar dari 40-200 cm.

Terparah banjir kali ini terjadi di Perum Nasio Jati kramat Jati Asih stinggi 200 cm. Dirinci sebaran titik banjir di 12 Kecamatan se Kota Bekasi sebagai berikut Kecamatan Medan Satria  4 Titik, Bekasi Utara 5 titik, Jati Asih 7 titik, Bekasi Barat 7 titik, Rawalumbu 5 titik, Mustika Jaya 3 titik, Bekasi Timur 5 titik, Bekasi Selatan 9 titik, Pondok Gede 3 titik, Pondok Melati 5 titik, dan Bantar Gebang 2 titik.

Hingga kini, Pemerintah Kota Bekasi masih memperpanjang status darurat bencana banjir dan tanah longsor hingga Maret karena prediksi curah hujan yang masih tinggi. Bahkan menurut informasi BMKG Pusat sekarang ini merupakan puncak musim hujan dan berlangsung hingga beberapa hari kedepan. 

Menanggapi bencana banjir yang melanda Kota Bekasi, Wakil Wali Kota Bekasi Dr. Tri Adhianto langsung turun ke beberapa lokasi banjir diantaranya jembatan Patal Bekasi Timur, dan Jalan Kartini Margahayu. Ia mengintruksikan jajaran untuk tanggap dan membantu warga yang terdampak banjir. Termasuk pemenuhan kebutuhan makanan minuman bagi warga yang membutuhkan. (goeng)

Alamat

Jl. Jendral Ahmad Yani No. 1 Gd Perkantoran Lt Dasar, Bekasi
email : info@bekasikota.go.id
Tlf : (021) 88961767 Fax : 88959980/88960250