
[20:19, 3/28/2019] Reity Jurnalis: Lima ikon Kota Bekasi akan gelap gulita, Sabtu (30/3) malam nanti, sebagai aksi menyukseskan gelaran "Earth Hour". Masyarakat Kota Bekasi yang lebih luas pun diharapkan bisa turut berpartisipasi menyukseskan acara tahunan ini.
Koordinator Earth Hour Kota Bekasi Lulu Fitri Cahyani menyebutkan, kelima ikon tersebut ialah landmark piramida Summarecon, Masjid Al Barkah, gedung perkantoran Pemkot Bekasi, tugu Harapan Indah, dan Alun-alun Kota Bekasi. Pemadaman lampu di kelima ikon Kota Bekasi itu berlangsung sejak pukul 20.30 WIB hingga 21.30 WIB.
"Keterlibatan ikon itu sebagai penanda bahwa Kota Bekasi pun turut berpartisipasi pada gelaran 'Earth Hour', bersama lebih dari 30 kota lain di Indonesia," kata Lulu usai memaparkan rencana kegiatan tersebut di Kantor Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik, dan Persandian Kota Bekasi, Kamis.
Lulu mengatakan, Kota Bekasi sendiri sudah berpartisipasi menyukseskan gelaran 'Earth Hour' sejak tahun 2012. Selama kurun waktu tujuh tahun, animo warga Kota Bekasi akan gelaran ini, disebutkan Lulu pasang surut.
"Awal-awal pelaksanaan, antusiasme warga cukup baik. Namun menurun di kurun 2016-2017. Baru dua tahun belakangan, responnya kembali baik seiring terus meningkatnya kesadaran masyarakat akan dampak perubahan iklim yang mulai terasa.
"Mudah-mudahan tahun ini antusiasme warga itu kembali tinggi sehingga terlihat terus meningkatknya kepedulian akan bumi," ucapnya.
Warga yang ingin turut berpartisipasi pada gelaran ini bisa melakukan satu hal mudah. Yakni memadamkan lampu juga peralatan listrik lain pada Sabtu (30/3) malam selama 60 menit, mulai pukul 20.30 WIB sampai 21.30 WIB.
"Aksi sederhana yang tidak lama ini akan ada dampak positifnya bagi bumi," katanya.
Jika ingin sama-sama merayakan gelaran 'Earth Hour' bersama, Lulu mengatakan warga bisa mampir ke Alun-alun Kota Bekasi, tempat peringatan 'Earth Hour' dipusatkan. Ada banyak acara yang digelar sejak pukul 18.30 WIB, mulai dari penampilan 'beat box', 'Bekasi Symphony Orchestra', dan lainnya. *